Kayong Utara - Teluk Melano, pada hari sabtu tepatnya pada tanggal 23 Februari 2013 sekitar jam 18.00 wib anggota Putra Simpang kembali mengeluarkan Naga mereka dengan panjang 55meter yang telah dipasang atribute lampu hias kerlap kerlip dan warna warni menghiasi dari ekor, badan sampai ke kepala naga, namun tidak hanya naga saja karena para anggota Putra Simpang juga membawa Naga Kecil, Barongsai, Ikan, Serta Burung Merak yang masing-masing telah dipasang lampu hias untuk mewarnai acara pawai di Teluk Melano dan menghibur warga sekitar, berikut foto-fotonya.
Ini merupakan tahun ke 2 perayaan yang dilaksanakan di desa Teluk Melano dan seperti biasa acara ini selalu disambut antusias oleh warga-warga sekitar.
Dan berikut di bawah merupakan foto-foto yang diambil ketika anggota pawai menggunakan mobil ke Sukadana dan Teluk Batang,
dan tidak lupa saya beserta seluruh anggota, baik itu ketua pelaksana, penanggung jawab, para pemain dan pengiring serta panitia-panitia mengucapkan Terima Kasih banyak baik itu kepada warga maupun angggota aparat setempat yang telah membantu kami menjaga keamanan demi kelancaran terlaksananya acara ini.
Maaf saya mau sedikit berbasa basi dulu, saya ingin memanjatkan puji dan syukur kepada sang Maha Pencipta dikarenakan akhir Tahun 2012 tidak terjadi Bencana akhir zaman atau yang kita kenal dengan sebutan KIAMAT yang di isu-isukan oleh orang-orang yang kurang bertanggung jawab dan kita telah melewatinya dengan aman di desa kami tercinta TELUK MELANO (Kayong Utara), namun bukan berarti kita boleh senang dan melepaskan diri dari Sang Pencipta karena kita harus selalu ingat dan memikirkan saudara saudari kita yang kurang beruntung karena mengalami musibah di daerah-daerah tertentu yang mereka tempati, dan lewat blog ini saya mewakili semua yang turut prihatin mendoakan agar para penduduk disana diberikan ketabahan dan kekuatan dalam menghadapi musibah yang sedang melanda daerah dan sanak saudara mereka.
Harapan kami di Tahun 2013 ini semoga kami bisa melewati hari-hari dengan penuh kedamaian dan bagi yang selalu mendekatkan diri kepada Sang Pencipta semoga selalu diberi kesehatan jasmani dan rohani serta kesejahteraan.
Salam Warga Teluk Melano (Kab. Kayong Utara).
No comments:
Post a Comment